by

Manchester United Incar Gelandang Juventus

Rencana Manchester United untuk merekrut Aaron Ramsey berpotensi terwujud di musim panas nanti. Juventus selaku pemilik pemain asal Wales itu diberitakan siap mendengarkan tawaran dari Setan Merah.

Membeli gelandang baru sudah menjadi agenda transfer United sejak tahun lalu. Mereka kehilangan sosok Marouane Fellaini dan Ander Herrera dan hingga saat ini belum mendapatkan gantinya.

Beredar kabar bahwa United sudah mulai memetakan sejumlah gelandang potensial yang bisa bergabung dengan timnya. Salah satunya adalah pemain Juventus, Aaron Ramsey.

Calciomercato melansir bahwa United berpeluang besar untuk mengamankan jasa Ramsey. Pasalnya Juventus siap menjual sang pemain di musim panas nanti.

Laporan itu mengklaim bahwa MU cukup berpeluang untuk mengamankan jasa Ramsey di musim panas nanti.

Juventus disebut siap menguangkan sang gelandang di musim panas nanti. Pasalnya Ramsey dinilai masih kesulitan beradaptasi dengan gaya bermain Juventus dan sepakbola Italia.

Selain itu Juventus juga butuh dana segar untuk belanja pemain di musim panas nanti, sehingga mereka tidak keberatan berpisah dengan sang pemain.

Juventus menurut laporan tersebut tidak akan mematok harga terlalu mahal untuk Ramsey.

Mereka hanya meminta bayaran sebesar 26 juta pounds untuk sang gelandang di musim panas nanti.

News Feed