by

Cristiano Ronaldo Pecahkan Rekor Instagram, 200juta Follower

Jakarta- Bintang Juventus Cristiano Ronaldo terus menorehkan rekor. Tak hanya di dalam lapangan, pria Portugal itu juga masuk buku sejarah di luar lapangan. Ronaldo baru saja mengukir rekor di Instagram.

Cristiano Ronaldo menjadi orang pertama di dunia yang memiliki 200 juta follower. Pencapaian ini didapat Ronaldo pada Rabu (29/1/2020).

Eks pemain Manchester United itu sangat populer di Instagram. Ronaldo bahkan jauh mengungguli sejumlah selebriti papan atas di media sosial milik Mark Zackerberg tersebut.

Peringkat kedua pemiliki follower terbanyak di Instagram adalah penyanyi Ariana Grande. Namun pengikut Ariana masih jauh di bawah Ronaldo yakni 173 juta.

Dengan pengikut terbanyak, Cristiano Ronaldo bisa memperoleh pemasukkan yang besar dari iklan di Instagram. Pendapatan Ronaldo dari Instagram bahkan lebih besar dari gajinya di Juventus.

Menurut laporan Buzz Bingo, Cristiano Ronaldo meraup 38,2 juta poundsterling (Rp 697 miliar) dari postingan di Instagram sepanjang 2019. Total ada 49 postingan Ronaldo yang merupakan iklan di Instagram.

Cristiano Ronaldo mendapatkan 780 pound (Rp 14 miliar) dari satu postingan di Instagram. Penghasilan Ronaldo dari postingan di Instagram ini mengalahkan gaji yang didapatnya dari Juventus yang bernilai Rp 467 miliar semusim.

Ronaldo jauh mengungguli para pesohor lain dalam urusan pendapatan dari iklan di Instagram. Peringkat dua ditempat Lionel Messi. Namun pendapatan bintang Barcelona itu jauh dari Ronaldo. Messi hanya memperoleh 18,7 juta pound.

Berikut 5 Besar Instagram

1. Cristiano Ronaldo — 200M

2. Ariana Grande — 173M

3. Dwayne Johnson — 170M

4. Selena Gomez — 167M

5. Kylie Jenner — 159M

News Feed