Massimiliano Allegri Anggap Juventus Sering Telat Panas Belakangan Ini
Berita Bola – Massimiliano Allegri kesal dan menilai raksasa Liga Italia, Juventus, telah mempersulit dirinya sendiri. Hal ini harus mereka perbaiki jelang laga selanjutnya dengan lawan yang lebih kuat. Massimiliano Allegri Anggap Juventus Sering Telat Panas Belakangan Ini
Raksasa Liga Italia Juventus memang entah kenapa harus bersusah payah dahulu untuk membalikkan keadaan saat mereka menjamu Bologna hanya karena sebuah kesalahan saja. Massimiliano Allegri yang kesal lantas klaim timnya sudah mempersulit dirinya sendiri.
Kubu Juventus sendiri bisa menang besar 3-1 saat mereka menjamu Bologna di Allianz Stadium, Minggu (06/05/2018) dinihari WIB. Bianconeri sempat harus tertinggal lebih dulu karena gol penalti Simone Verdi di menit ke-30 hingga membuat cemas semua fans mereka.
Belakang bagai telat panas di babak kedua tuan rumah baru mulai “tersadar”. Gol bunuh diri Sebastien De Maio sukses jadi menyamakan kedudukan laga, lalu Sami Khedira dan Paulo Dybala membawa Juventus berbalik unggul dan akhirnya bisa menang.
Takut terulang di laga selanjutnya, Allegri langsung menyoroti kesalahan pertahanan timnya di babak pertama dalam laga tersebut. Asyik bermain-main di belakang membuat Gianluigi Buffon pada akhirnya memberikan umpan tanggung ke sosok Daniele Rugani.
Bola lantas diserobot oleh Lorenzo Crisetig yang akhirnya terjadi pelanggaran yang dilakukan Rugani, saat coba merebut bola liar. Setelah momen itu Juventus jadi kesulitan mendapatkan celah karena Bologna balik kandang dan bertahan mati-matian.
Setelah memasukkan Douglas Costa untuk menggantikan Blaise Matuidi di pergantian babak, kubu Juventus baru bisa bermain lebih baik dan mulai terus berikan ancaman berbahaya. Allegri lantas lega timnya bereaksi dengan baik meski telat.
“Persaingan Scudetto sendiri masih belum berakhir, kami masih punya jarak tiga poin dan harus mendapatkannya. Bologna tadi sudah bermain sangat baik malam ini bertahan dengan ngotot, sementara kami malah menyulitkan diri kami sendiri dengan sebuah kesalahan yang jadinya berujung penalti, untungnya kami masih mau bereaksi,” ujar Allegri melalui Mediaset Premium.
“Pada saat Bologna bermain bertahan seperti itu, dan mereka melakukan hal yang sama di babak pertama melawan Lazio, maka mereka sulit untuk dibongkar atau ditemukan celah mereka antar lini pertahanan.”
“Sempat ada beberapa peluang, tidak begitu bersih juga sih, tapi kami sudah sempat mendapatkannya. Bologna sendiri memimpin berkat kekacauan kami di belakangan dan kami harus memberikan reaksi yang lebih saat bermain di babak kedua,” pungkasnya melalui Football Italia.